Catatan.co – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) akan menggelar kejuaraan nasional dan liga untuk U-13 dan U-15 di bulan november mendatang. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pemerintah dalam menjaring atlet-atlet sepakbola di usia dini untuk kemajuan sepakbola di Kaltim.
Seperti yang disampaikan oleh Kepala Bidang (Kabid) Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dispora Kaltim, Rasman Rading saat melakukan konferensi pers di lapangan FC borneo di kompleks stadion gelora Kadrie Oening.
Rasman menilai bahwa banyak pemuda-pemuda kaltim yang memiliki bakat dan prestasi dibidang olahraga khususnya sepakbola. Oleh karena itu, Pihaknya akan mengadakan kejuaraan-kejuaraan maupun liga untuk menjaring bibit-bibit atlet usia dini dibidang sepakbola.
“Dan saya yakin sekali bahwa kita banyak atlet dari sepakbola yang ada di Kalimantan Timur, cuma belum tergali dengan baik melalui seleksi maupun kejuaraan-kejuaraan,” ungkap Rasman.
Oleh karena itu, Dispora Kaltim akan melaksanakan kejuaraan nasional dan liga untuk U-13 dan U-15 yang akan diselenggarakan pada tanggal 4 sampai 16 november 2024 nanti.
“Tentu tujuannya adalah untuk mengembangkan sepak bola usia dini di Kaltim,” terangnya.
“Semoga dengan apa yang akan kami laksanakan nanti bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat, terlebih bagi kemajuan sepakbola kaltim melalui akademi sepakbola yang di bina oleh Dispora kaltim,” tutupnya.